[ad_1]
37
Sebanyak 112 mahasiswa mengikuti wawancara seleksi untuk bergabung di Unit Kegiatan Mahasiswa Korps Protokoler Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (UKM KPM UMJ) Angkatan 4. Agenda dilaksanakan di Aula Lantai 5 Gedung Muhammadiyah Civilization Centre UMJ, Jum’at (18/10/2024).
Baca juga : Milad KPM UMJ ke-3, Warek IV Ingatkan Regenerasi dan Prestasi
Wakil Ketua Umum KPM UMJ Muhammad Fida Fadhlan Nabil membeberkan bahwa wawancara sebagai tahap seleksi untuk mengetahui kemampuan, minat, dan bakat para calon protokoler muda.
Badan Pengurus Harian periode 2024-2025 memimpin proses wawancara calon protokoler muda yang terdiri dari mahasiswa semester 1 dan 3. Tahap wawancara akan menyaring sebanyak 50 anggota.
“Mahasiswa yang lolos, selanjutnya akan mengikuti pelatihan dasar keprotokolan, event organizer, dan public speaking. Sampai akhirnya mengikuti prosesi pengukuhan,†katanya saat di sela-sela wawancara.
Ia berharap dengan tingginya antusiasme mahasiswa yang bergabung di KPM UMJ, mampu memberikan dampak positif seperti mengharumkan nama KPM UMJ dengan berbagai prestasi.
“Alhamdulillah. Untuk pertama kalinya menerima calon anggota dari kampus A UMJ di Cempaka Putih. Sebelumnya, semenjak tiga tahun KPM berdiri belum ada yang sempat bergabung,†pungkas Fida.
Rohmatul Umam, salah satu calon protokoler dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis, mengaku ingin bergabung dengan KPM karena tertarik dengan kegiatan KPM ketika bertugas.
Terlebih, ia juga suka berpidato dan berceramah sehingga merasa ada keterikatan dengan KPM.
“Mudah-mudahan ketika sudah menjadi anggota KPM, saya dapat mengeksplor diri menjadi lebih baik,†harap Umam usai melakukan wawancara.
UKM yang berdiri pada 2022 ini menjaring mahasiswa yang memiliki minat dan bakat dalam bidang keprotokolan. Mereka juga aktif mengembangkan kemampuan di bawah bimbingan Kantor Sekretariat Universitas UMJ (KSU UMJ).
Tidak hanya aktif menjadi protokoler pada agenda-agenda kampus, KPM juga menorehkan prestasi hingga tingkat nasional. Beberapa prestasi di antaranya Ketua Umum KPM UMJ Cika Auliya Nurrohmah, Juara 2 Lomba Voice Over Tingkat Nasional di Universitas Ahmad Dahlan.
Puja Hartuti meraih Juara 1 Lomba Video Kreatif Munas XXXII Tarjih Muhammadiyah. Winda Yulianti meraih Juara 1 pada Pekan Protokol Nasional di Institut Agama Islam Negeri Syekh Nurjati Cirebon.
Editor : Dinar Meidiana
[ad_2]
Source link
UMJFEED