[ad_1]
10
Lembaga Semi Otonom (LSO) SEMESTA FKM Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), melalui Project Group Gizi Keluarga, memberikan penyuluhan di Posyandu Kusuma Jaya, Pamulang, Sabtu (07/12/2024).
Penyuluhan bertajuk Edukasi Gizi Balita dan Demonstrasi Masak ini bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat, khususnya para orang tua, tentang pentingnya pemenuhan gizi seimbang bagi balita.
Baca Juga : Dosen FKM UMJ Ramaikan Milad Muhammadiyah Melalui Edukasi Kesehatan
Pemberian gizi seimbang mendukung tumbuh kembang yang optimal. Kegiatan ini juga mencakup sesi praktik demonstrasi masak untuk memperkenalkan menu sehat dan bergizi yang mudah.
Acara ini menjadi ajang kader posyandu untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mereka dalam menyampaikan informasi terkait gizi balita.
Program ini tidak sekadar penyuluhan, tapi juga bentuk pembelajaran mendalam tentang pentingnya gizi seimbang untuk mendukung pertumbuhan anak.
Kader posyandu juga belajar bersama menyiapkan makanan bergizi dengan cara sederhana melalui demonstrasi. Anggota SEMESTA FKM UMJ berharap, kegiatan yang dilakukan dengan pendekatan interaktif itu dapat memberikan manfaat langsung bagi kader Posyandu Kusuma Jaya.
Penyuluhan semakin meriah dengan adanya doorprize berupa kupon sembako bagi peserta yang aktif selama penyuluhan. Sebelum dan sesudah penyuluhan, peserta mengisi pre-test dan post-test untuk agar terlihat peningkatan pemahaman peserta terkait materi.
Dengan pendekatan ini, SEMESTA FKM UMJ tidak hanya memberikan edukasi tetapi juga memotivasi masyarakat agar lebih peduli terhadap kesehatan balita.
Editor: Dinar Meidiana
[ad_2]
Source link
UMJFEED