FKM – Masa pandemi tidak mengurangi kegiatan apapun khususnya dalam meningkatkan kualitas ilmu. Pada Hari Jum’at, 15 Mei 2020, Fakultas Kesehatan Masyarakat UMJ melakukan kegiatan Workshop Klinik SIJALI dan SISTER dilakukan secara online guna untuk mengarahkan kembali penggunaan aplikasi SIJALI dan SISTER kepada para dosen fakultas. Kegiatan klinik atau lebih tepatnya pengarahan penggunaan aplikasi Sister dan SIJALI dimulai dari pukul 14.30 s/d selesai dengan pembicaranya yakni Bapak Taufiqurrochman M.Kom.
SISTER dan SIJALI sangat berkaitan dengan wilayah kegiatan pendidikan bagi para dosen. Untuk SISTER merupakan sistem aplikasi ini yang diluncurkan untuk mengakomodasi berbagai aktivitas kinerja. Aplikasi ini memungkinkan setiap layanan saling terhubung sehingga akses portofolio dosen, data-data formal seperti aktivitas dosen, riwayat pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat dapat terlihat yang akhirnya mempermudah perencanaan pengembangan kompetensi dan karir pada dosen yang bersangkutan. Sedangkan untuk SIJALI merupakan aplikasi yang digunakan untuk melakukan proses pengusulan Jabatan Akademik Dosen Perguruan Tinggi.
Berdasarkan yg dipublish oleh gamatechno.com (2018), Manfaat yang bisa didapat dengan implementasi aplikasi sistem SISTER untuk berbagai entitas perguruan tinggi adalah sebagai berikut:
1. Perguruan Tinggi
- Sistem aplikasi ini bermanfaat untuk mempercepat pengambilan kebijakan serta basis data akreditasi lembaga dengan memanfaatkan data yang terhimpun di dalam aplikasi SISTer.
- Data lebih terorganisir
- Tidak perlu membangun aplikasi sendiri
- Lebih bisa dikelola
2. Dosen
- Kepastian
- Kemudahan
- Transparansi
3. Ditjen SDID:
- Data untuk perencanaan terpenuhi
- Kapasitas manajemen meningkat
- Pemetaan kompetensi SDM lebih tajam
- Tersedia indikator mutu yang lebih akurat
4. Pusdatin:
- Tersedia data berbasis aktivitas lengkap
- Kualitas data PDDIKTI meningkat
- Pemutakhiran data sumber daya terjamin
Kegiatan Workshop Klinik SIJALI dan SISTER bagi para dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat ini berjalan lancar hingga tanya-jawab serta diakhiri penutupan doa.
Wassalam!